Ku-klik - Apa jadinya kalau garpu yang sedang dipakai untuk makan bisa bicara? Inilah alat yang diciptakan oleh ilmuwan Jepang. Rupanya Jepang belum puas untuk menciptakan teknologi baru. Setelah beberapa waktu lalu mereka menciptakan toilet berbicara, sekarang mereka meciptakan garpu bicara atau Es Theremine.
Es Theremine menggunakan micro controller, speaker, amplifier dan baterai yang ada didalam gagangnya. Es Theremine bisa menghasilkan suara dari jenis makanan yang dimakan seseorang. Suara yang dihasilkan terdengar jelas dan mirip dengan suara aslinya. Misalnya ketika seseorang memakan nugget ayam, garpu akan menghasilkan suara ayam mematok.
Benda ini juga dilengkapi dengan kosa kata ringkas yang juga mengesankan. Ketika seseorang memakan sepotong tempura, Es Theremine akan mengeluarkan kata dalam bahasa jepang, “Garigori” dan “Shori”. Dan ketika seseorang memakan keju, kata yang akan keluar adalah “Paku”.
Pembuat dari teknologi ini adalah kelompok riset dari Universitas Ochanomizu di Tokyo. Tujuannya adalah untuk menginspirasi orang-orang untuk mencoba berbagai jenis makanan. Dan mendorong untuk mencoba makanan yang lebih bervariasi. Alat ini juga bisa digunakan sebagai alat untuk berkomunikasi bagi pasangan. (www.republika.co.id)
Home »
Berita Unik
» Wah, Ada Garpu Bisa Bicara
Wah, Ada Garpu Bisa Bicara
Written By Sapoandie on Wednesday, 6 February 2013 | Wednesday, February 06, 2013
Labels:
Berita Unik
0 Comments